Langsung ke konten utama

Review Novel Dikta Dan Hukum - Dhia'an Farah

Review Novel Dikta Dan Hukum - Dhia'an Farah

Novel Dikta dan Hukum merupakan buku remaja karya Dhian Farah, yang memiliki isi sebanyak 392 halaman dan terbitkan oleh penerbit Asoka Aksara X Loveable pada tanggal 30 Mei 2021.

Dhia'an Farah merupakan penulis AU Twitter Novel Dikta dan Hukum yang diadaptasi menjadi web series di WeTV.

Konsep cerita Dikta dan Hukum adalah fan fiction (FF) yang artinya cerita buatan penggemar ini semata hanya imajinasi.

Tokoh utama didasarkan pada sosok idol dengan menggunakan nama tokoh yang lebih lokal. Jadi sang penulis tidak mendasarkan novelnya pada kisah nyata.

Novel ini menceritakan kisah Dikta sendiri, yang merupakan seorang mahasiswa hukum yang pintar dan bersekolah di universitas ternama.

Memiliki ketampanan dan kepintaran, Dikta jadi sosok yang diidamkan perempuan di kampusnya.

Jika ingin tahu lebih lanjut, yuk baca sinopsis singkat dari cerita novel tersebut, berikut ini.

Sinopsis Cerita Novel ”Dikta dan Hukum”

Seperti dikatakan sebelumnya, novel ini menceritakan tentang sosok Dikta yang merupakan mahasiswa hukum tingkat akhir, dari sebuah universitas yang terkenal dan ternama.

Dikta ini merupakan salah satu mahasiswa yang berprestasi di sana. Ia juga merupakan sosok laki-laki idaman wanita yang memiliki wajah tampan, pintar, kaya dan memiliki sifat yang baik pula.

Kemudian Dikta bertemu dengan sosok perempuan bernama Nadhira. Nadhira ini merupakan sosok gadis yang masih duduk di bangku kelas 12 Sekolah Menengah Atas, yang mempunyai karakter berbanding terbalik dengan Dikta.

Jika Dikta merupakan sosok laki-laki yang rajin, maka Nadhira ini merupakan sosok gadis yang mager dan pemalas.

Jika Dikta merupakan sosok yang disiplin dan seirus, maka karakter Nadhira ini digambarkan sebagai sosok yang suka mengeluh, banyak maunya dan agak keras kepala.

Pertemuan mereka berdua ini terjadi karena adanya perjodohan yang direncanakan oleh orang tua dari Dikta dan Nadhira sejak keduanya masih kecil.

Perjodohan yang dilakukan pada Dikta dan Nadhira ini semakin rumit, kala Nadhira sudah memiliki kekasih dan begitu pula dengan Dikta, yang hanya menganggap Nadhira sebagai adik serta teman masa kecilnya saja.

Kemudian semesta ternyata memiliki rencananya sendiri. Dikta dan Nadhira yang awalnya saling berhubungan, karena hanya terpaksa perlahan saling membuka diri.

Nadhira diam-diam perlahan mulai menaruh perasaan pada Dikta, kemudian Dikta juga perlahan mau berbagi cerita dengan Nadhira.

Dikta bercerita kepada Nadhira mengenai penyakit yang ia sembunyikan, yaitu penyakit yang membuatnya tidak lama lagi untuk bertahan hidup.

Kemudian karena inilah Dikta mulai membuat wish list atau daftar rencana yang akan ia lakukan bersama Nadhira sebelum ia pergi meninggalkan dunia untuk selamanya.

Nah, itu dia sinopsis singkat mengenai novel yang berjudul “Dikta dan Hukum”  Bagaimana kelanjutan kisah cinta antara Dikta dan Nadhira yang sudah mulai memiliki perasaan satu sama lain?

Jika penasaran, untuk lebih lanjutnya kamu bisa membeli buku novel ini di toko-toko buku terdekat ataupun seacara online. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat membaca!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wajib Baca! Inilah 10 Novel Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

  Hai sobat blog... Setiap orang pasti memiliki hobi yang berbeda beda. Tidak harus selalu berpergian jauh dan menghabiskan banyak uang, hobi dapat berupa aktivitas sederhana namun cukup menghibur dan menyenangkan. Salah satunya adalah membaca novel atau membaca 5 contoh pidato tentang pendidikan . Apakah kamu memiliki bakat tersebut? Nah, jika jawabanmu ya, novel apa saja yang sudah kamu baca? Seiring suburnya perkembangan minat baca masyarakat di Tanah Air, judul pilihan novel buatan penulis dalam negeri pun semakin bertambah banyak. Setiap tahunnya, terbit novel Indonesia terbaru yang bervariasi. Di antara judul-judul yang ada, terdapat beberapa judul novel Indonesia terbaik yang cocok untuk mengisi waktu senggangmu. Dari Judul-judul tersebut, terdapat sedert judul novel terbaik Indonesia sepanjang masa loh. Lantas, apa saja ya novel-novel Indonesia terbaik tersebut? Yuk, simak penjelasannya hingga tuntas ya! 10 Novel Indonesia Terbaik Sepanjang Masa 1. 5 CM – Donny Dh

Review Novel Kata: Karya Tsana Rintik Sedu Tentang Peliknya Cinta Segitia Insan Muda

Buku “kata” merupakan novel karangan karya salah satu penulis idola anak milenial saat ini, Tsana Rintik Sedu. Novel ini menjadi rekomendasi bagi kalian yang suka membaca tentang kisah cinta yang dibalut dengan kalimat-kalimat Ajaib yang diracik oleh Tsana . Novel ini juga menjadi top ten di buku Gramedia Indonesia, yang artinya buku ini sangat ramai digemari para pecinta novel tanah air. Novel “Kata” bertema tentang kisah cinta remaja di lingkungan perkuliahan, dimana sang tokoh utama belum bisa melupakan tentang cinta pertamanya di masa lalu. Hingga suatu ketika, muncul orang baru di dalam hidupnya yang kemudian alur cerita berfokus pada konflik cinta segitiga antara Binta, Nugraha, dan Biru. Penokohan Binta adalah seorang mahasiswi ilmu komunikasi yang menjalani hari-harinya sebagai sosok terpelajar yang kehidupannya hanya bertumpu pada kampus dan rumah. Binta memiliki sifat introvert, yang suka menyendiri, tidak mudah bergaul dan berkomunikasi dengan orang lain. Ia ju

Rekomendasi Novel Remaja Self Healing Terbaik Untuk Menenangkan Diri

  Jika kamu adalah seseorang yang sedang mengalami mental yang sedikit lemah, atau merasa bahwa keadaan sedang tidak baik-baik saja, di bawah ini kami akan merekomendasikan buku-buku self healing terbaik yang dapat kamu baca. Buku self healing di bawah ini bisa memberikan kamu ketenangan sedikit demi sedikit. Selain itu, dengan membaca buku ini, diharapkan kamu dapat mulai keluar dari zona nyaman kamu dan siap melangkah hidup yang baru. Ada banyak rekomendasi novel self healing yang akan kami rekomendasikan kepada kalian. Jadi, pastikan kamu menyimak ulasan kami di bawah ini untuk mengetahui novel apa saja yang dapat kamu baca untuk dapat menenangkan diri kamu. 1. Aku Bukannya Menyerah, Hanya Sedang Lelah – Karya Geulbaewoo Rekomendasi novel self healing yang pertama adalah “Aku bukannya menyerah, hanya sedang Lelah” karya Geulbaewoo. Novel ini merupakan salah satu novel terjemahan yang laris di Korea dan memiliki tebal buku sebanyak 260 halaman. Hal itu dapat dilihat lewat